MENGHINDAR DARI "JEBAKAN" DATA KALENDER EKONOMI

16 April 2020 in Blog - by Eko Trijuni

Sebagian trader meyakini, analisis fundamental bukanlah hal yang wajib dilakukan dalam trading forex. Analisis teknikal dipandang lebih andal dalam memprediksi pergerakan pasar. Sebagian trader lain justru berpendapat sebaliknya. Forex news dan kalender ekonomi bisa membantu Anda memperkirakan pergerakan harga selanjutnya.

Namun, sebagaimana tidak ada hal yang selalu benar dalam trading forex, kedua pendapat itu pun bisa jadi tidak selalu terbukti. Pada akhirnya, keahlian Anda sebagai seorang trader diuji dengan memadukan kedua teknik analisis tersebut guna memperoleh keuntungan maksimal dari trading forex.

Investasi, Menabung, Simpan Emas, dan Trading Forex

Investasi, Menabung, Simpan Emas, dan Trading Forex

Sebelum itu, mari bahas soal perbedaan investasi, menabung, simpan emas, dan trading forex. Keempat aktivitas tersebut sama-sama punya kesamaan, yaitu mengembangkan dana yang dimiliki. Namun, cara yang dilakukan berbeda-beda.

Investasi, menabung, dan simpan emas, misalnya. Semua sama-sama bertujuan menyimpan uang. Hanya saja pada menabung, uang disimpan dalam rekening bank atau celengan yang masih dipakai sewaktu-waktu saat dibutuhkan. Sementara, investasi dan simpan emas merujuk pada proses penanaman sejumlah modal pada suatu instrumen untuk memperoleh keuntungan di masa mendatang.

Dari segi waktu, menabung umum dilakukan guna keperluan jangka pendek, yaitu kurang dari 1 tahun. Sedangkan investasi dan simpan emas baru bisa Anda nikmati hasilnya setelah 3-5 tahun berjalan. Faktor pembeda berikutnya adalah risiko. Menabung punya risiko sangat kecil, tetapi bunga tabungan yang diperoleh pun tidak besar.

Sebaliknya, investasi menawarkan keuntungan lebih besar, tetapi risiko tinggi adalah konsekuensi yang harus ditanggung. Bicara soal risiko, investasi saham dan emas jelas punya risiko berbeda. Data fundamental bisa berdampak pada pergerakan harga saham maupun emas. Namun, berinvestasi saham dan emas sama-sama disarankan sebagai diversifikasi portofolio investasi Anda.

Di sisi lain, trading forex bukan bertujuan untuk investasi. Benar ada dana yang dikembangkan dalam trading, tetapi tujuan utama adalah berdagang. Forex juga punya daya ungkit (leverage) yang memungkinkan Anda menikmati keuntungan berlipat meski modal minim. Sebaliknya, kerugian dalam jumlah besar juga mungkin terjadi.

Oleh karena itu, mengamati pergerakan harga forex kadang tidak hanya cukup bermodalkan analisis teknikal semata. Analisis fundamental juga dibutuhkan dengan mengamati forex news yang terjadi berulang pada periode tertentu guna melihat pengaruhnya pada pergerakan pasar. Untuk itulah, seorang trader juga perlu tahu bagaimana membaca kalender forex.

Menghindar dari Jebakan Kalender Ekonomi

Menghindar Dari Jebakan Data Ekonomi

Analis fundamental kerap menghabiskan banyak waktu guna mengetahui kondisi ekonomi suatu negara. Mereka bisa mengulik kinerja uang melalui laporan neraca, laba rugi, analisis suku bunga yang sedang berlaku, hingga indeks harga konsumen. Analis fundamental yakin, iklim ekonomi global berpengaruh besar terhadap pergerakan harga.

Data ekonomi tersebut bisa memberikan sinyal trading bagi trader dalam pengambilan keputusan trading. Hal ini berdasarkan asumsi data ekonomi yang dirilis berdampak pula pada nilai tukar mata uang negara tertentu. Apalagi, beberapa data tersebut sering mengubah tren harga atau arah pasar, seperti data sektor ketenagakerjaan, consumer price index, dan data GDP.

Meskipun mayoritas investor di dunia mendukung analisis model ini, tetapi tidak semua data tersebut perlu Anda cermati. Coba ikuti beberapa tips berikut supaya Anda terhindar dari "jebakan" kalender ekonomi.

Fokus pada agenda yang menggerakkan pasar saja

Data Kalender Ekonomi Penggerak Harga Pasar Forex

Saat Anda membuka kalender forex, coba atur filter untuk memunculkan agenda berita yang memiliki dampak sedang hingga tinggi saja. Beberapa agenda yang perlu Anda cermati adalah pengumuman suku bunga dan kebijakan moneter, geopolitik, serta data dan indikator ekonomi makro.

Nah, guna mendapat agenda terkini, jangan lupa tetapkan zona waktu, filter, dan kerangka waktu kalender forex. Perhatikan juga berbagai detail tambahan dari agenda berita tersebut, plus berita mana yang berpotensi memunculkan peningkatan volatilitas.

Terapkan strategi forex news trading

Strategi Forex News Trading

Berikutnya, coba terapkan strategi trading berdasarkan forex news guna menekan risiko seminimal mungkin. Ketahui bagaimana memanfaatkan pin bar dan inside bar. Pin bar umumnya terbentuk ketika berita dirilis, sedangkan inside bar muncul satu hari usai berita dirilis.

Berita forex kadang tidak langsung terlihat menggerakkan pasar. Bisa saja suatu agenda ekonomi tidak terjadwal justru mengubah tren pasar atau malah peristiwa lampau baru disadari pasar beberapa waktu kemudian. Namun, mengandalkan strategi pin bar dan inside bar memberikan Anda kemudahan dalam membaca berita melalui grafik.

Gabungkan kedua teknik analisis

Kombinasi Analisa Teknikal dan Fundamental

Kini banyak perusahaan broker maupun trader profesional menggabungkan analisis fundamental dan analisis teknikal guna memperoleh pemahaman lebih komprehensif pada prospek investasi. Coba lakukan analisis data ekonomi lebih dulu sebelum masuk ke pasar, khususnya jika Anda ingin menargetkan profit dalam jangka waktu panjang.

Kemudian, manfaatkan volatilitas harga pasar yang berjangka waktu pendek guna menerapkan analisis teknikal. Anda bisa memanfaatkan layanan signal trading supaya mudah menemukan dan menentukan kapan waktu tepat untuk membuka posisi.

Demikian beberapa tips yang bisa Anda lakukan guna menghindar dari "jebakan" kalender ekonomi. Membaca forex news secara cermat diikuti kombinasi analisis fundamental dan analisis teknikal akan membantu Anda mencapai keuntungan maksimal saat trading forex pada waktu yang tepat.