CARA MELAKUKAN ANALISA FOREX UNTUK DAY TRADER

24 October 2022 in Blog - Forex - by Admin FOREXimf

Meskipun bergerak sangat cepat, namun analisa forex untuk day trader tetaplah perlu dilakukan. Day trader sendiri merupakan tipe trader yang biasanya memegang aset dalam waktu singkat.

Sesuai namanya, para day trader ini paling lama hanya akan memegang aset selama 1 hari. Mereka seringkali membeli ketika pembukaan perdagangan dan menjual ketika penutupan.

Analisa Forex untuk Day Trader

Day trader atau intraday merupakan teknik trading yang akan membuka dan menutup posisi trading di hari yang sama. Jika berganti hari maka mereka akan mencari peluang baru.

Trader bisa mendapatkan keuntungan pada hari itu juga. Namun, kalaupun mengalami kerugian, nilainya tidak akan terlalu dalam. Pada prakteknya, sangat mungkin seorang day trader membuka banyak posisi trading di hari tersebut.

.analisa forex untuk day trader

Agar bisa mendapatkan keuntungan dengan maksimal dengan teknik ini, maka ada beberapa hal yang bisa Anda gunakan untuk melakukan analisa. Berikut adalah contohnya

1. Melihat Trend

Cara analisa pertama yang bisa Anda lakukan adalah melihat trend. Bisa dibilang ini merupakan cara paling mudah untuk melakukan analisa dalam day trader. Anda cukup melihat trend yang sedang terjadi, lalu mengambil keputusan sesuai dengan trend tersebut.

Beberapa platform menawarkan banyak indikator yang bisa Anda gunakan untuk melihat trend ini. Nantinya, dengan indikator bantuan tersebut maka proses melihat trend bisa menjadi lebih mudah.

2. Update Berita

Jika ingin menggunakan analisa fundamental dalam teknik day trading, maka perhatikanlah selalu berita ekonomi. Biasanya, rilis suatu berita akan berdampak besar pada respon harga.

Cara ini bisa Anda lakukan untuk mendapatkan peluang baru. Untuk melakukan ini sendiri Anda harus paham berita apa saja yang akan berkaitan dan juga kapan berita tersebut akan rilis.

Cara analisa ini juga akan sangat berkaitan dengan masalah waktu. Anda harus bisa memperkirakan kapan pasar akan merespon setelah rilis berita tersebut keluar. Anda juga harus bisa melihat apakah hal itu hanya respon sesaat atau akan menjadi trend berkepanjangan.

3. Scalping

Scalping sendiri merupakan gaya trading yang mirip dengan day trading. Hanya saja pada gaya ini seorang trader akan lebih cepat dalam memegang asetnya. Mereka biasanya hanya akan memegang aset tersebut dalam hitungan menit.

Singkatnya, konsep dari cara ini adalah trader akan mengumpulkan keuntungan kecil namun sering yang mereka dapatkan. Trading dengan cepat ini tentunya hanya akan menghasilkan keuntungan tidak seberapa. Namun jika dalam satu hari keuntungan tersebut sering terjadi maka hasilnya juga akan menjadi besar.

Analisa dengan menggunakan cara ini sendiri biasanya akan menggunakan beberapa indikator, mulai dari arah trend, mencari momentum, dan juga menentukan posisi keluar.

Yang terpenting dari analisis dengan menggunakan cara ini adalah waktu. Terlambat menentukan posisi dalam hitungan detik saja bisa mengakibatkan berkurangnya keuntungan atau bahkan malah mengalami kerugian.

4. Memanfaatkan Range Trading

Cara lainnya yang juga bisa Anda gunakan untuk trading harian adalah memanfaatkan range trading. Hal ini sendiri bisa Anda lakukan ketika harga forex berada di level sideways.

Analisa ini sendiri biasanya akan memanfaatkan titik support dan resistance. Trader biasanya akan mencari titik tersebut terlebih dahulu, untuk nantinya menentukan posisi masuk dan keluar.

Satu masalah dari menggunakan cara ini untuk melakukan analisa adalah menentukan titik support dan resistance bukanlah hal yang mudah. Salah satu alasannya karena siat kedua titik ini yang seringkali subjektif. Meskipun saat ini ada beberapa indikator yang bisa membantu Anda untuk menemukan titik ini dengan mudah.

Melakukan Analisa Tepat untuk Day Trading

Trading dengan jangka pendek biasanya akan benar-benar berpacu dengan waktu. Terlambat satu detik, bukan tidak mungkin peluang mendapatkan keuntungan akan hilang.

Hal inilah yang menjadi alasan mengapa analisa forex untuk day trader perlu dilakukan dengan cepat dan tepat. Salah satu tujuannya adalah menentukan posisi masuk dan keluar dengan tepat waktu.

 

indikator-custom