Dapatkan Signal Trading Gratis - Download QuickPro Sekarang!   Forex, Trading Forex, Broker Forex Indonesia, Broker Forex Terpercaya,Trading Forex Indonesia,broker forex legal di indonesia,broker forex legal,FOREXimf

BERPIKIR POSITIF DALAM FOREX TRADING

08 May 2019 in Blog - by Admin FOREXimf

Jika di ibaratkan, pasar forex adalah makhluk yang sebenarnya misterius. Seperti bajaj di Ibukota, tidak ada yang tahu kemana ia akan belok, dan seperti emak-emak yang sein ke kiri tapi beloknya ke kanan.

Karena itulah seringkali dalam perjalanan forex trading kita merasakan pasar tidak bergerak sesuai keinginan kita.

Mungkin juga pada saat itu keraguan mulai muncul, “Benar nggak sih saya bisa menghasilkan dan sukses dalam trading forex?”

“Sukses”. Kata itu menjadi tujuan bagi siapa pun, entah itu pelajar, mahasiswa, supir bajaj, emak-emak, pebisnis dan tentu saja trader.

Masalahnya, menjadi sukses tidak bisa instan. Kita membutuhkan proses untuk mengembangkan kemampuan sebagai trader.

Di situlah tantangannya, mengingat sebagai trader Anda tentu setiap hari harus berhadapan dengan pasar yang tidak menentu.

Belum lagi faktor-faktor non-teknis sebagai manusia, tentu Anda biasa bersinggungan dengan masalah-masalah sosial seperti rekan kerja yang payah, anak dan istri yang menuntut perhatian, hutang, pacar gelap… eh.

Bagaimana cara Anda menghadapi sekian banyak masalah – sebagai manusia yang juga seorang trader – akan menentukan bagaimana arah karir trading Anda.

Trader Sukses Selalu Berpikir Positif

Saya yakin ada waktu dimana Anda baru saja kehilangan beberapa puluh, ratus, atau ribu dolar karena loss.

Mungkin saat itu Anda berada dalam kondisi psikologis yang terendah dan berpikir, “Ah… kalau tahu begini, aku tidak akan trading. Lebih baik uangku dipergunakan untuk membeli mobil atau tanah.”

Jika Anda pernah – atau mungkin sedang berada dalam kondisi seperti itu, maka saat itulah waktu yang tepat untuk rehat dan mencoba menggali kembali optimisme Anda melalui cara berpikir yang lebih positif.

Percayalah, jika saat itu Anda bertemu dengan seorang trader forex sukses, maka ia akan berkata seperti ini pada Anda,

“Saya pernah berada di posisi seperti Anda. Saat seperti inilah saat yang menentukan arah pilihan Anda. Namun saya berhasil mengubah mindset saya dan berpikir positif sebisa mungkin dalam setiap situasi. Itulah yang penting bagi seorang trader.”

Bagaimana caranya agar bisa berpikir positif?

Sebenarnya harus dimulai dari diri sendiri. Mungkin terdengar konyol dan klise, namun cobalah awali hari Anda dengan penuh semangat terbarukan.

Anda pernah mengikuti seminar motivasi?

Mungkin juga Anda skeptis, namun trik meningkatkan energi positif yang biasa diadakan di seminar semacam itu bisa Anda coba.

Salah satu caranya adalah mengucapkan kalimat-kalimat positif pada diri Anda sendiri. Misalnya, “Saya optimis hari ini bisa meraih profit.”

Oh ya, jangan lupa untuk mengucapkannya dengan penuh semangat.

Eliminasi Pikiran Negatif

Ada positif, tentu ada negatif. Pikiran positif akan kalah jika Anda masih memiliki pikiran negatif. Maka, Anda perlu menghilangkan pikiran-pikiran negatif.

Jika Anda berhasil melakukan hal itu maka dengan sendirinya pikiran-pikiran positif akan memenuhi otak Anda.

Pasar senantiasa bergerak naik-turun; seperti yang dikatakan tadi, ia misterius. Tak ada yang bisa tahu pasti kemana ia akan bergerak. Kemungkinan akan mengalami loss sudah pasti tidak bisa dihilangkan.

Dengan demikian, artinya ada kemungkinan prestasi trading Anda juga akan mengalami pasang-surut.  Semua trader forex mengalami hal tersebut.

Iya, semua tanpa terkecuali.

Nah, jika memang semua trader mengalami hal tersebut, bagaimana mungkin ada orang-orang yang bisa menjadi trader sukses?

Lha iya, mereka pun mengalami hal tersebut, yang membedakan mereka dengan trader gagal adalah sikap mereka menghadapi resiko. Mereka menghadapinya dengan penuh percaya diri.

Meskipun mengalami loss, tidak pernah hal tersebut mengendap dalam pikiran mereka, karena kalau itu terjadi maka hal itu akan segera berubah menjadi pikiran negatif tiap kali mereka akan melakukan transaksi forex trading.

Pikiran negatif seperti itulah yang seringkali menghalangi keberhasilan seseorang.

Contoh paling mudah, pengalaman loss menyebabkan seorang trader menjadi takut untuk kembali melakukan transaksi. Padahal bisa jadi analisanya memang sudah tepat, dan potensi memperoleh profit jauh lebih besar daripada resiko loss.

Berpikirlah bahwa Anda akan menjadi seorang trader forex sukses. Namun ingat, percaya diri bukan berarti gegabah apalagi sombong. Kepercayaan diri akan terbentuk dari pengetahuan, pengalaman dan kemampuan berpikir positif.

Lakukan yang terbaik yang Anda bisa. Berpikir positif merupakan langkah permulaan yang kecil namun dampaknya sangat luar biasa.

Buktikan saja sendiri.