Indeks saham berjangka AS sedikit berubah setelah mengalami penurunan terburuk dalam tiga minggu pada Indeks Standard & Poor 500.
Saham Tiffany & Co melonjak 6,6 persen dalam perdagangan premarket setelah perusahaan perhiasan mewah membukukan laba kuartalan yang melebihi perkiraan. Saham Hormel Foods Corp menguat 4,7 persen setelah pembuat Spam setuju untuk membeli Applegate Farms LLC. Saham Michael Kors Holdings Ltd anjlok 9,7 persen setelah perkiraan laba 2016 jatuh tipis dari proyeksi.
Kontrak E-mini S & P 500 yang berakhir bulan depan bertambah kurang dari 0,1 persen menjadi 2,106.25 di New York. Harga saham jatuh ketika terjadi volatilitas pergerakan kemarin, di tengah kekhawatiran Federal Reserve akan menaikkan suku tahun ini. Dow Jones Industrial Average berjangka naik 10 poin menjadi 18.063.
S & P 500 turun 1 persen pada Selasa karena data ekonomi yang lebih baik dari perkiraan dan komentar para pejabat Federal Reserve yang mendukung kenaikan suku bunga. Indeks Volatilitas Chicago Board Options Exchange melonjak 16 persen, dan hanya bergerak dua sepanjang tahun ini.