Aussie Mulai Merambat Naik

09 July 2014 in AUD-USD - by Eko Trijuni

Analisa Forex Bias intraday untuk AUD/USD hari ini cenderung bullish. Bias bullish tersebut akan menjadi semakin kuat jika resistance 0.9415 tembus dan berpotensi akan diikuti oleh pergerakan bullish lanjutan hingga kisaran 0.9436-0.9459. Meskipun demikian tetaplah waspadai kemungkinan koreksi hari ini mengingat indikasi jenuh beli terlihat pada CCI 1 jam. Sebagai alternatif skenario beli, perhatikan area support yang berada di kisaran 0.9381-0.9361 untuk mencari konfirmasi sinyal buy dengan potensi rebound hingga kisaran 0.9394-0.0415. Berhati-hatilah jika support �0.9361 tembus sebab hal tersebut akan mengembalikan bias intraday menjadi bearish dan berpotensi akan menekan AUD/USD hingga kisaran 0.9348-0.9327. AUDUSD FOREXIMF 09-07-2014 8-29-45