BERLATIH TRADING PASTI JADI MAHIR? BELUM TENTU, KALAU

28 February 2023 in Blog - Trading - by Yenny K

Dalam trading forex, perlu diakui bahwa berlatih konsisten dengan menggunakan akun demo ataupun akun real akan berbuah trading yang lebih baik. Apalagi kalau latihan itu mengalami pengulangan berkali kali. Ada pepatah mengatakan, latihan akan menghasilkan kesempurnaan. Konon tubuh manusia akan mahir terhadap sesuatu apabila terjadi pengulangan terus menerus. Artinya, jika Anda mengulangi rutinitas yang cukup sering, Anda akan menjadi piawai dan terampil dalam hal itu, dan pada akhirnya respons Anda akan menjadi otomatis.

Tetapi terkadang pengulangan tidak selalu menjamin kemahiran. Anda bisa saja melakukan hal yang sama tetapi salah secara berulang-ulang namun mengharapkan hasil yang lebih baik. Atau lebih buruk lagi, Anda bisa saja memprogram pikiran dan tubuh Anda untuk mengotomatisasi sebuah kebiasaan buruk dan menjadikannya fondasi dalam trading Anda.

Forex, Trading Forex, Broker Forex Indonesia, Broker Forex Terpercaya,Trading Forex Indonesia,broker forex legal di indonesia,broker forex legal,FOREXimf

Bayangkan seorang pegolf menggunakan grip yang salah untuk sticknya berulang kali. Dia bisa saja menghabiskan ratusan jam latihan dan mempertahankan pola pikir seorang atlet, tetapi ia sebenarnya memiliki fondasi yang buruk. Fondasi yang salah itu malah membuat ia tidak bisa semakin mahir dalam mengayunkan pukulannya. Lama kelamaan ia malah beresiko mengalami cedera pada tubuhnya. 

Demikian pula dengan trading. Jika Anda menyiapkan waktu untuk trading, lalu berlatih dengan keras, tidak akan ada gunanya jika Anda belum menguasai dasar-dasar manajemen risiko. Nah, dari mana Anda bisa tahu kalau Anda sudah mengulangi hal – hal yang benar dan memiliki fondasi trading yang kokoh? Simak 3 tips berikut ini. 

  1. Mulailah dengan Inti Trading yang Mendasar

Sebelum seseorang menjadi master catur, ia harus terlebih dahulu mempelajari alur permainan, memahami bagaimana pergerakan bidak catur, dan mengenali aturan – aturan dasarnya. Dalam trading, seorang trader forex perlu menguasai korelasi ekonomi dan dasar – dasar trading, mampu mengidentifikasi tren dan pola grafik, candlestick serta mengetahui seluk beluk pengelolaan risiko. Bagian yang satu ini tidak boleh dilewatkan. Berlatihlah sampai Anda bisa melakukannya secara otomatis. Kedengarannya memang sulit, tapi nyatanya memang bagian ini begitu penting dipelajari sejak awal trading forex Anda. Keterampilan dasar ini benar-benar diperlukan untuk menjadi trader yang profit secara konsisten. Setelah Anda memiliki fondasi yang kuat, maka Anda dapat trading dengan lebih baik lagi.

  1. Uji Keahlian Anda dalam Kondisi Sesungguhnya

Cara terbaik untuk mengetahui apakah Anda mempraktikkan kebiasaan trading yang baik dan benar adalah dengan menguji metode Anda dalam situasi trading yang sebenarnya. Untuk pemula, Anda disarankan menggunakan akun demo sehingga Anda bisa rutin berlatih mengidentifikasi peluang trading dan menempatkan pending order. Uji gaya trading Anda selama kondisi pasar yang bergejolak, tenang, dan trending. Kemudian catat hasilnya dalam jurnal trading Anda. Identifikasi pula kebiasaan dan proses mana yang memberikan hasil positif bagi Anda. Setelah Anda menemukan cara yang cocok untuk Anda, terapkan pada akun trading real. Mulailah melakukan transaksi kecil di market yang sesungguhnya. Biasakan diri Anda dengan naik turunnya emosi ketika mempergunakan uang sungguhan. Nah, kalau Anda dapat menjalankan strategi trading Anda secara konsisten di berbagai kondisi perdagangan, berarti Anda sudah lebih siap dan lebih ahli. 

  1. Catat Prosesnya dan Minta Kritik/Rekomendasi

Jika Anda tidak dapat mengukur seberapa baik atau buruknya kinerja Anda, maka Anda tidak dapat mengelola dan memperbaikinya. Di sinilah pentingnya pencatatan. Pencatatan akan membantu Anda dalam membedah, meninjau, dan menyesuaikan metode trading Anda secara signifikan untuk mempercepat proses pembelajaran Anda. Setelah hasil pencatatan menunjukkan di mana kira-kira skor kompetensi Anda, maka langkah berikutnya yang bisa diambil adalah meminta kritik atau rekomendasi dari mentor-mentor trading atau pun sesama trader forex. Jika dilakukan dengan benar dan konsisten, di tahap ini Anda akan belajar mengidentifikasi kekuatan dan kelemahan trading.

Kesimpulan

Trader forex yang bijak tidak akan mengambil shortcut atau jalan pintas ketika membangun fondasi tradingnya. Di samping itu ia tidak akan membuang – buang waktunya untuk mempraktekkan kebiasaan trading yang buruk. Jika Anda membutuhkan panduan lebih lengkap soal trading forex dan trading emas, Anda bisa mengunduh e-book ini. Konsultasikan juga problem trading Anda dengan Tim Riset FOREXimf melalui Live Chat untuk menemukan solusi sehingga trading Anda semakin profitable.

Forex, Trading Forex, Broker Forex Indonesia, Broker Forex Terpercaya,Trading Forex Indonesia,broker forex legal di indonesia,broker forex legal,FOREXimf