5 CARA MEMILIH BROKER FOREX TERBAIK DI INDONESIA

28 July 2020 in Blog - by Eko Trijuni

Menjadi salah satu trader profesional tentu saja menjadi hal yang paling diinginkan oleh para trader, mungkin Anda salah satu diantaranya.

Untuk menjadi trader profesional, diperlukan latihan dan disiplin yang kuat untuk Anda terus belajar memahami trading forex serta mendapatkan profit sesuai yang ditargetkan.

Namun, tahukah Anda jika kemampuan memilih broker forex juga menjadi salah satu kunci penting yang perlu Anda miliki dalam dunia forex trading?

Tentu saja dengan adanya broker forex terpercaya, Anda semakin dimudahkan untuk mengakses pasar dalam trading forex dan menghasilkan profit yang diinginkan.

Lalu, bagaimana cara Anda mengetahui broker forex terpercaya dengan yang abal-abal?

Ciri-ciri Broker Forex Tidak Terpercaya

Broekr Forex Terbaik Terpercaya

Broker forex non terpercaya atau penipu memiliki ciri-ciri sebagai berikut:

1. Alamat kantor tidak jelas

Untuk mengenali apakah broker tersebut bukanlah yang terpercaya, Anda bisa menyelidiki alamat kantor pusat broker tersebut. Pada dasarnya, broker abal-abal menempatkan kantor pusat di tempat terpencil ataupun tidak pernah ada.

2. Sulit dihubungi

Broker abal-abal cenderung mempersulit trader terkait keluhan layanan bila berhubungan dengan dana. Kasus yang sering terjadi pada broker palsu ini adalah komplain dari trader yang tak pernah direspon atau penanganan masalah yang tak pernah selesai.

3. Penarikan dana yang cukup sulit

Penarik dana atau withdrawl merupakan hak yang dimiliki oleh trader. Namun hal ini cenderung dipersulit oleh broker palsu.

Bila memungkinkan profit yang Anda miliki bisa dibatalkan dengan berbagai alasan, seperti melanggar aturan teknik trading, ataupun syarat withdrawl yang tak dipenuhi.

4. Website yang buruk

Broker forex terpercaya cenderung memiliki desain website resmi yang terlihat profesional serta memudahkan trader dan calon nasabahnya untuk memperoleh informasi detail tentang layanan mereka serta keperluan untuk trading.

Sebaliknya, broker abal-abal memberikan informasi yang tidak terlalu komplit mengenai layanan mereka dan tidak terlihat profesional.

5. Regulasi Yang Tidak Benar

Broker forex penipu biasanya mencomot nomor lisensi dari regulator di negara tertentu atau bisa juga memasukkan regulasi yang sudah kadarluasa di websitenya. Hal ini dilakukan agar para pemula tertipu dengan embel-embel regulasi.

Agar tidak tertipu, cek regulasi melalui website regulator lalu cocokkan nama perusahaan dan nomor lisensi. Perhatikan apakah perusahaan tersebut benar-benar mempunyai lisensi dan masih aktif.

6. Menjanjikan bonus yang diluar pikiran

Siapa yang tidak suka dengan promo ataupun bonus? Tawaran promo atau bonus bukan hal yang aneh di tengah persaingan broker forex untuk memperoleh trader baru.

Namun, yang perlu Anda perhatikan adalah bila suatu perusahaan broker memberikan tawaran promo dengan nilai yang tidak masuk akal karena belum tentu promo yang diberikan benar adanya.

Jangan sampai tergiur oleh promo!
Cermati dan pahami terlebih dahulu akan promosi yang datang pada Anda.

Jika sudah begini, apa yang perlu Anda lakukan untuk menghindari penipuan dalam trading forex yang dilakukan oleh broker forex abal-abal?

Cara Mengenali Broker Forex Terbaik dan Terpercaya

Tidak perlu khawatir, Anda bisa mengikuti 5 cara ini untuk mengetahui mana broker forex yang terpercaya dan mana broker forex penipu!

1. Cek regulasi dan legalitas dari broker forex

Regulasi Broker Forex Terpercaya dan Penipu

Pastikan broker forex terbaik Anda sudah terdaftar secara resmi di Bappebti. Untuk mengetahui hal ini, Anda bisa cek melalui website resmi Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti).

Badan ini bertindak sebagai regulator sekaligus pengawas dan berada di bawah Departemen Perdagangan Republik Indonesia.

Tentu saja langkah ini sangat penting, karena Anda dapat mengetahui broker forex mana saja yang sudah mendapatkan izin untuk beroperasi ataupun yang sudah tidak lagi beroperasi (dicabut).

Jadi, jika Anda menemukan broker forex yang tidak memiliki izin dari badan pengawas, sudah bisa dipastikan bahwa broker tersebut beroperasi secara ilegal di Indonesia.

Tidak hanya di Indonesia, sebagai broker forex terpercaya maka broker di berbagai negara pun harus mematuhi aturan yang ditetapkan oleh regulator keuangan seperti:

  1. Broker forex harus terdaftar di Commodity Futures Trading Commission (CFTC) serta menjadi anggota NFA, Futures Commission Merchant (FCM) di negara Amerika Serikat
  2. Di Inggris pun, broker forex terbaik harus mendapatkan lisensi dari Financial Conduct Authority (FCA)
  3. Selain itu, di Siprus regulator broker forex harus di berada di bawah pengawasan CySEC.

Perlu diingat, broker forex terpercaya pun perlu terdaftar sebagai anggota bursa dimana bursa berjangka di Indonesia terdiri dari tiga bagian yaitu:

1.1. Bursa Berjangka Indonesia (BBJ)

BBJ atau Bursa Berjangka Jakarta sekarang lebih dikenal sebagai Jakarta Futures Exchange (JFX) memiliki fungsi untuk menyediakan fasilitas transaksi kontrak berjangka bagi para anggotanya.

Karena menjadi penyedia fasilitas transaksi futures yang tidak hanya meliputi aset komoditas namun juga valas, BBJ menjadi lembaga penting dalam trading forex Indonesia.

Selain mendapat legalitas, layanan trading di broker anggota BBJ juga terjamin dengan standar  tinggi. Ini dikarenakan BBJ rutin melakukan pembinaan, pengawasan, dan pemeriksaan secara berkala terhadap broker forex yang terdaftar.

1.2. Indonesia Commodity and Derivatives Exchange (ICDX)

Layaknya BBJ, Bursa Komoditi dan Derivatif Indonesia (BKDI) atau yang lebih dikenal dengan Indonesia Commodity and Derivatives Exchange (ICDX) merupakan sebuah perusahaan bursa berjangka komoditi derivatif Indonesia yang telah memiliki izin dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti).

Transaksi di ICDX dapat dilakukan dengan tujuan untuk melindungi nilai (hedging) maupun semata guna mendapatkan keuntungan margin dan investasi.

ICDX memberikan opsi lain bagi broker dalam memfasilitasi nasabah yang ingin melakukan trading komoditI atau forex, selain di JFX.

1.3. PT Kliring Berjangka Indonesia (KBI)

Kliring Berjangka Indonesia merupakan otoritas yang berperan sebagai pelaksana kliring dan penjaminan penyelesaian atas transaksi yang terjadi di Jakarta Futures Exchange (JFX) serta transaksi-transaksi yang terjadi di luar bursa yang dilakukan oleh anggota kliring.

Meskipun berstatus Perseroan, seluruh saham yang  dimiliki oleh perusahaan ini milik dari Pemerintah Republik Indonesia sehingga KBI termasuk dalam Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

Dengan begitu, pastikan broker forex terbaik yang Anda miliki saat ini Anda telah terdaftar secara resmi di Bappebti, BBJ, ICDX ataupun KBI!

2. Perhatikan detil akun trading forex yang Anda miliki

Detil Akun Trading Forex

Setiap broker forex pada umumnya memiliki kondisi atau detil akun yang berbeda-beda tergantung dari masing-masing kebijakan perusahaan. Contohnya:

2.1. Komisi dan Spread

Apakah broker akan mendapatkan keuntungan dari komisi?

Tentu saja. Lebih jelasnya, setiap transaksi yang Anda lakukan harus memperhitungkan besaran komisi dari broker forex yang nantinya bisa Anda pilih sesuai keinginan.

Kombinasi antara komisi dan spread menjadi jumlah biaya yang harus Anda keluarkan dalam setiap transaksi trading forex.

Jadi untuk biaya transaksi yang Anda lakukan tidak hanya dilihat dari komisi atau spread saja, melainkan kombinasi keduanya.

Semakin kecil kombinasi antara jumlah komisi dan spread tersebut, maka akan semakin baik untuk Anda, seperti ilustrasi di bawah ini!

Broker X menerapkan komisi $50/lot dan spread 1 pip (=$10). Berarti total biaya transaksi di Broker X adalah $60/lot.

Berbeda dengan Broker X diatas, FOREXimf menerapkan komisi $5/lot dan spread 2 pip (=$20). Oleh karena itu, total biaya transaksi di FOREXimf yang akan Anda bayarkan adalah $25/lot.

Jadi, dari antara dua perbedaan ini manakah biaya transaksi yang menurut Anda cukup murah? Tentu Anda sudah mendapatkan jawabannya!

2.2. Deposit Awal

Ingin mencoba trading forex, namun Anda masih ragu untuk mengeluarkan biaya lebih?

Jangan khawatir! Dengan modal sebesar Rp 5000.000,- atau $ 500, Anda sudah bisa melakukan trading dengan besaran lot 0.1 dan fixed rate $1= Rp 10.000,-

Oleh Bappebti modal seperti ini sering disebut dengan akun parsial atau mini account, meskipun sebenarnya tidak bisa dikatakan mini karena contract size-nya masih $100,000.

2.3. Kemudahan Deposit dan Withdrawal

Percayakah Anda jika di FOREXimf, Anda bisa melakukan deposit (penyetoran) dan withdrawal (penarikan) dana tanpa adanya biaya atau jangka waktu tertentu?

Tentu saja ini benar!
Anda dapat melakukan withdrawal di sore hari, jika melakukan deposit di pagi hari.

Tentu saja untuk Anda yang menggunakan rekening dari bank berbeda dengan rekening bank FOREXimf yang terdaftar di segregated account, akan diproses di hari kerja selanjutnya jika permintaan melebihi pukul 12.00 WIB.

Dengan semua kemudahan ini, apakah Anda masih ragu untuk mempercayakan transaksi Anda pada FOREXimf?

Anda boleh mengikuti langkah selanjutnya untuk memastikan bahwa Anda berada pada broker forex terbaik!

3. Banyaknya Pilihan Produk dalam Trading Forex

Macam Produk dan Instrumen Forex

Dalam trading forex, mata uang dari satu negara dapat diperdagangkan secara berpasangan dengan mata uang dari negara lainnya. Pasang mata uang ini dibagi menjadi 2 bagian yaitu: major currency pairs dan cross currency pairs.

Lalu, dimanakah letak perbedaan keduanya? Mari, kita lihat lebih jelas pada tabel berikut!

Pair yang menjadi favorit nasabah FOREXimf biasanya adalah major currency pairs yang berjumlah enam pasang, yaitu:

3.1. Major currency pairs

Simbol Currency Pairs
AUDUSD Dollar Australia dan Dollar US
EURUSD Euro dan Dollar US
GBPUSD Pound sterling dan Dollar US
NZDUSD Dollar New Zealand dan Dollar US
USDJPY Dollar US dan Yen Jepang
USDCHF Dollar US dan Swiss Franc
USDCAD Dollar US dan Dollar Kanada

3.2. Cross Currency Pairs

Simbol Currency Pairs
AUDNZD

Dollar Australia dan Dollar New Zealand

GBPJPY Pound sterling dan Yen Jepang
EURAUD Euro dan Dollar Australia
EURGBP Euro dan Pound sterling
CHFJPY Swiss Franc dan Yen Jepang
AUDJPY Dollar Australia dan Yen Jepang
GBPCHF Pound sterling dan Swiss Franc
EURCAD Euro dan Dollar Kanada
GBPAUD Pound sterling dan Dollar Australia
EURCHF Euro dan Swiss Franc

Lalu, manakah pairs favorit dari nasabah FOREXimf? Dari 11 cross currency pairs diatas, ada tiga pairs yang masuk dalam daftar favorit nasabah FOREXimf yaitu:

  • EUR/GBP (Euro terhadap Poundsterling)
  • EUR/JPY (Euro terhadap Yen)
  • GBP/JPY (Poundsterling terhadap Yen)

Tidak hanya pasang mata uang saja, FOREXimf juga memiliki instrumen trading lainnya yang dapat Anda transaksikan dengan mudah seperti:

  • Emas (XAU/USD)
  • Perak (XAG/USD)
  • Minyak mentah (CLSK)

Bagaimana, cukup menarik bukan untuk mempercayakan transaksi Anda pada FOREXimf?

4. Perhatikan Platform Trading yang Digunakan

Platform Trading Forex Terbaik

Platform trading menjadi salah satu pintu masuk trader ke pasar forex. Oleh karena itu, agar trading forex Anda dapat berjalan dengan lancar dan bisa memperoleh hasil yang optimal, Anda perlu memperhatikan hal-hal berikut ini:

  • Pilihlah perusahaan broker yang menunjang layanan dengan software metatrader agar Anda dapat memaksimalkan trading dengan baik.
  • Perusahaan broker forex terbaik akan menjamin koneksi server berkualitas agar order eksekusi Anda baik untuk membuka atau pun menutup order berjalan dengan stabil.
  • Pastikan, platform yang Anda gunakan cukup mudah. Platform tersebut harus memiliki fitur lengkap yang dapat mempermudah anda dalam melakukan transaksi dan analisa.

MetaTrader 4 besutan MetaQuotes menjadi salah satu platform yang cukup populer di kalangan para trader dan broker forex, termasuk FOREXimf.

Fiturnya yang lengkap dengan kemudahaan yang diberikan menjadi salah satu alasan platform ini cukup sering digunakan.

5. Cek layanan yang diberikan broker forex

Layanan Broker Forex Terbaik Indonesia

Poin terakhir ini penting untuk Anda perhatikan agar memperoleh partner broker forex terbaik adalah dengan memperhatikan layanan pelanggan yang broker forex miliki. Pada dasarnya, pasar forex bekerja selama 24 x 5 dimana 24 jam dalam sehari, 5 hari dalam seminggu.

Oleh karena itu, broker forex setidaknya mampu menyediakan layanan untuk para trader selama 24 jam x 5 hari juga agar setiap kendala yang Anda hadapi dapat dibantu melalui layanan fitur live chat yang tersedia di masing-masing broker.

FOREXimf sebagai salah satu broker forex terpercaya pilihan Anda, siap untuk membantu Anda dalam memberikan layanan trading seperti ini.

Dengan fitur chat room Customer Service FOREXimf, Anda akan mendapatkan layanan online selama 24 jam sehari setiap 5 hari kerja dalam seminggu.

Selain itu, FOREXimf menyediakan fitur dan layanan Chat Room dengan Market Analyst yang selalu online setiap hari kerja dari pukul 08.00 WIB hingga 22.00 WIB untuk membantu Anda membaca arah pergerakan harga terkini.

Tidak sampai disitu saja, FOREXimf juga memberikan layanan webinar + #SuperTradingEdukasi sebagai pusat edukasi trading forex secara online ataupun video edukasi lainnya agar Anda lebih bisa memahami trading forex di Indonesia melalui channel YouTube FOREXimf secara gratis.

Bahkan, layanan edukasi offline di FOREXimf pun tersedia dengan lengkap dimana setiap nasabah akan mendapatkan perbekalan ilmu dari tim Education & Market Analyst FOREXimf secara langsung di kantor FOREXimf Bandung yang berada di (Menara Asia Afrika Lantai 12) Jl. Asia Afrika No.133 - 137, Bandung

Dengan penjelasan lengkap ini, apakah Anda sudah siap untuk memilih FOREXimf sebagai broker forex terpercaya pilihan Anda?

Ingat, semakin lengkap fitur yang ditawarkan untuk Anda pada broker forex terbaik maka besar kemudahan yang Anda dapatkan untuk mencari peluang di pasar forex!

Mulai trading di FOREXimf dengan layanan terbaiknya

Trading jadi lebih mudah dan sederhana + potensi profit maksimal. Semua ada dalam genggaman Anda. Daftar real account dan jadi nasabah FOREXimf!

Miliki akses tanpa batas ke semua fitur dan layanan trading terbaik sekarang juga!