SIMAK POTENSI DIBALIK KEPUTUSAN SUKU BUNGA RBA!

06 May 2024 in Berita Seputar Forex, Emas & Oil - by Risyad Ibrahim

mata uang AUD

Bank Sentral Australia (RBA) kemungkinan akan mempertahankan suku bunga tertinggi mata uang AUD dalam 12 tahun terakhir, untuk menahan tekanan inflasi karena kuatnya sektor tenaga kerja.

Pelaku pasar memperkirakan RBA akan mempertahankan suku bunga sebesar 4,35% pada
pertemuan pers hari Selasa (7 Mei 2024, Pukul 11.30 WIB). Ini merupakan pertemuan pers keempat RBA dalam mempertahankan suku bunganya berturut-turut.

Kebijakan suku bunga yang ditetapkan RBA, tergantung pada kondisi perekonomian saat ini. Diperkirakan RBA mulai memangkas suku bunga pada November 2024.

Ketua RBA, Michele Bullock menyatakan tidak akan mengambil keputusan apa pun saat ini dan meyakini inflasi akan membaik ke target 2-3% di pertengahan tahun 2025. RBA diperkirakan bersikap hawkish pada pertemuan besok, yang mendukung penguatan AUD.

Prediksi : STRONG AUDUSD