Aussie Terkoreksi Dahulu Sebelum Meluncur Lagi ?

26 August 2015 in AUD-USD - by Eko Trijuni

Dengan chart yang mirip dengan negara tetangganya, aussie pada grafik 30 menit terpantau tertahan di area support 0.7095. Preferensi untuk aussie masih BEARISH dengan memperhatikan support tersebut. Jika support 0.7095 pecah, maka hal tersebut dapat membuka kemungkinan AUD/USD akan meluncur lebih jauh menuju area support dikisaran 0.7058 � 0.7036.

Ada potensi bullish divergence tampak pada grafik. Hal ini membuka kemungkinan aussie untuk terkoreksi setidaknya menuju area resistance kisaran 0.7172. Jika hal tersebut terjadi, carilah konfirmasi sinyal bearish di sekitar area tersebut dengan target sasaran dikisaran 0.7131 � 0.7095.

Waspadai, jika resistance 0.7172 pecah, karena hal tersebut dapat membuka kemungkinan aussie akan kembali menguat menuju area resistance dikisaran 0.7212 � 0.7248

Trading Forex legal  Dengan Komisi Termurah di Indonesia

Preferensi : BEARISH, Waspadai jika resistance 0.7172 pecah

Support �����: 0.7095, 0.7058, 0.7036

Resistance : 0.7172, 0.7212, 0.7248