PERKIRAAN DATA EKONOMI, TGL 8 JULI 2016

07 July 2016 in Berita Seputar Forex, Emas & Oil - by Eko Trijuni

Data tenaga kerja Kanada: Jumat, 19.30 WIB. Di bulan Mei tercipta 13.800 lapangan pekerjaan baru di Kanada, jauh melebihi perkiraan ekonom yaitu hanya 3.100. Sektor perumahan menambah 18.600 pekerja, sementara manufaktur menambah 12.200 posisi baru. Tingkat pengangguran turun ke 6.9% yang merupakan level terendah sejak Juli, namun tingkat partisipasi juga turun. Sektor lapangan pekerjaan Kanada diperkirkan akan menambah 6.900 posisi baru sedangkan tingkat pengangguran diperkirakan sedikit naik ke 7%.

US Non-Farm Payrolls: Jumat, 19.30 WIB. Di bulan Mei, pertumbuhan lapangan pekerjaan di AS di luar dugaan terhenti dengan hanya menambah 38.000 posisi baru padahal di bulan sebelumnya tercatat pertambahan lapangan pekerjaan sebesar 160.000. Hal ini meningkatkan kekhawatiran akan pemulihan ekonomi AS dan rencana kenaikan suku bunga di musim panas.

Sementara itu tingkat pengangguran turun menjadi 4.7% yang merupakan level terendah sejak November 2007, turun dari data bulan April yang tercatat di angka 5%. Akan tetapi penurunan itu lebih disebabkan oleh turunnya jumlah tenaga kerja AS yang membutuhkan pekerjaan, sebesar 458.000.

Meskipun demikian, Fed masih mempersiapkan diri untuk menaikkan suku bunga di tahun ini dan tetap memantau pertumbuhan lapangan pekerjaan untuk beberapa bulan ke depan.

Laporan bulanan pertumbuhan lapangan pekerjaan di bulan Juni diperkirakan akan memperlihatkan penambahan sebesar 181.000 posisi baru, sementara tingkat pengangguran diperkirakan naik ke 4.8%.

Anda juga perlu memantau pertumbuhan upah, yang merupakan satu-satunya hal positif di laporan bulan Mei dengan peningkatan 2.5% y/y dan 0.2% m/m. Untuk bulan Juni diperkirakan akan naik lagi 0.2% m/m.