Kiwi Tertekan Tajam, Waspadai Peluang Koreksi

02 January 2015 in NZD-USD - by Eko Trijuni

Setelah tertahan tiga kali di area resistance 0.7846, saat ini kiwi sedang berada dalam kondisi tertekan dimana dibuka gap down pada perdagangan pertama di awal tahun 2015. Preferensi untuk Kiwi hari ini masih mencari sinyal JUAL. Tekanan bearish berpotensi berlanjut menuju kisaran 0.7719 0.7704 jika kiwi berhasil menembus support 0.7743.

Waspadai dengan kondisi indikator teknikal yang berada dalam kondisi jenuh jual pada grafik 1-jam. Jika support 0.7743 bertahan, maka hal tersebut dapat membuka kemungkinan kiwi menguat untuk terkoreksi menuju kisaran 0.7795.

Trading Forex legal  Dengan Komisi Termurah di Indonesia

Preferensi : BEARISH, perhatikan support di 0.7743

Support : 0.7743, 0.7719, 0.7704

Resistance : 0.7795, 0.7846