GBP/USD Masih Sideway, Hati-Hati

08 July 2014 in GBP-USD - by Eko Trijuni

Analisa Forex GBP/USD secara umum masih berada dalam fase konsolidasi. Tidak disarankan untuk mengambil posisi apa pun untuk hari ini hingga kita bisa melihat ada arah yang jelas dari pergerakan poundsterling. Meskipun demikian, kita bisa melihat indikasi jenuh beli di chart 1 jam. Pada saat yang sama, harga bergerak menguji resistance 1.7151. Jika kondisi ini diikuti oleh kemunculan sinyal sell (sebelum resistance tersebut tembus), maka ada kemungkinan GBP/USD akan bergerak turun menuju kisaran 1.7124-1.7107. Berhati-hatilah jika resistance 1.7151 tembus sebab hal tersebut akan mengubah bias intraday menjadi bullish dan berpotensi akan mengangkat GBP/USD hingga kisaran 1.7162-1.7179. GBPUSD FOREXIMF 08-07-2014 8-37-48