Euro Mulai Rebound Dari Support

21 November 2014 in EUR-USD - by Eko Trijuni

Analisa Forex EUR/USD mulai rebound setelah sempat terkoreksi terjadi ke area support yang berada di kisaran 1.25393-1.25022. Harga mulai bergerak di atas MA 20 dan MA 50 di chart 1 jam. Potensi pergerakan bullish hari ini diperkirakan akan mencapai area resistance di 1.25993. Meskipun demikian perhatikan bahwa stochastic dan CCI memperlihatkan indikasi jenuh beli di chart 1 jam. Sebagai strateginya alternatifnya adalah tetap memperhatikan area support tersebut do atas. Jika koreksi kembali terjadi ke area tersebut, Anda bisa kembali mencari konfirmasi sinyal bullish dengan potensi rebound hingga kisaran 1.25622-1.25993. Namun hati-hati jika terjadi penembusan ke bawah support 1.25022 karena hal tersebut akan mengubah bias intraday menjadi bearish dan kemungkinan besar akan kembali menekan euro hingga kisaran 1.24793-1.24422. EURUSD ANALISA FOREX HARIAN FOREXIMF.COM 21 NOVEMBER 2014 Preferensi: BULLISH, perhatikan area support di 1.25393-1.25022 Support: 1.25393, 1.25022, 1.24422 Resistance: 1.25622, 1.25993, 1.26364